![]() |
Instagram.com/adiya24 |
Disana kita dapat santai dan menikmati sejuk dan indahnya suasana alam yang tidak perlu mengocek isi dompet yang terlalu banyak dan juga kita tidak perlu jauh-jauh pergi. Cukup mengunjungi Tebing Keraton, disaat kebingungan karena penat, kalian sudah dapat menikmati panorama alam yang indah dengan sejuknya udara yang tentunya juga jauh dari polusi perkotaan. Untuk harga tiket masuk menuju tebing kraton juga cukup murah meriah, harganya sekitar Rp. 11.000,- untuk satu orang.
Lokasi tebing Karaton ini berada di atas Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda. Tentunya dari atas tebing ini, kita dapat melihat dan menikmati hijaunya pemandangan Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda yang sangat terhampar sepanjang mata memandang. Memesona bukan? Pemandangan ini pun akan bertambah jika kita menikmati sunrise disana pada pagi hari menyongsong matahari terbit.
Pada saat itu, kita bisa menikmati pesona Kota Bandung yang masih berselimut kabut tebal atau jika beruntung akan cerah dengan langit biru yang tentunya menjadi bonus untuk kita. Adanya atahari terbit di balik bukit yang ada di sebelah timur akan memberi suasana hijau kuning khas sinar matahari.
![]() |
Instagram.com/pebriyantipipit/ |
Kita juga dapat menikmati suasana Tebing Keraton hanya sekedar untuk duduk-duduk saja atau berfoto-foto dan menghirup sejuknya udara yang bersih juga segar. Selain itu objek wisata alam di Bandung ini juga pas banget buat rekreasi bersama keluarga maupun teman-teman yang tidak punya waktu banyak untuk berpergian jauh.
Untuk rute dan akses jalan menuju Tebing Keraton juga relatif mudah untuk dijangkau. Kita bisa bertolaklah ke arah Dago Pakar, dari Terminal Dago lurus ke arah Taman Ir H Juanda. Lalu arahkan kendaraan kalian ke belokan kanan pertama setelah pintu gerbang Taman Ir H Juanda. Kemudian kalian akan melewati rumah-rumah besar dan kemudian melewati perkampungan, setelah kalian sampai ke warung dengan baliho besar bertuliskan dengan ‘Warung Bandrek’ alias Warban.
![]() |
Instagram.com/pius.henry |
Alamat Tebing Kraton : Kampung Ciharegem Puncak, Desa Ciburial, Cimenyan, Bandung, Jawa Barat
Peta Lokasi :Klik Disini
Harga Tiket Masuk : Rp. 11.000,-
Post a Comment
EmoticonEmoticon